Imam yang Bacaan Tajwid dan Makhrojal Hurufnya Salah

💥💦💥💦💥💦💥

📨 PERTANYAAN:

Bagaimana hukumnya org yg tdk fasih mengucapkan makhroj ketika baca al qur’an. Setahu sy jika membaca al quran salah sedikit aja (tajwidnya) maka akan merubah arti, lalu bagaimana jika salah (kurang tepat) makhrojnya..?? Karena kebanyakan org kurang fasih dlm pengucapan makhroj (termasuk sy) apakah jika makhroj kurang tepat akan merubah arti juga..?

📬 JAWABAN

🍃🍃🍃🍃🍃🍃

Jika kesalahan terjadi atas orang yang masih belajar, maka itu dimaafkan bahkan dapat pahala juga.

عَنْ عَائِشَةَ قَالَتْ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ الْمَاهِرُ بِالْقُرْآنِ مَعَ السَّفَرَةِ الْكِرَامِ الْبَرَرَةِ وَالَّذِي يَقْرَؤُهُ يَتَتَعْتَعُ فِيهِ وَهُوَ عَلَيْهِ شَاقٌّ لَهُ أَجْرَانِ اثْنَانِ

Dari ‘Aisyah dia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Orang yang pandai dalam membaca Al Qur’an, maka ia akan beserta para Malaikat yang mulia. Sedangkan orang yang membacanya dengan terbata-bata dan merasa kesulitan, maka ia akan memperoleh dua pahala.”

(HR. Ibnu Majah no. 3779, shahih)

Ada pun bagi menyengaja untuk salah, dimainkan, maka dia berdosa dengan merusak panjang pendek bacaannya.

Maka teruslah belajar, dan minta kpd Allah untuk dimudahkan dan diberikan kesabaran.

Wallahu a’lam

🍃🌻🌴🌺☘🌷🌾🌸

✏ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top