Memulai Khutbah Harus dengan Hamdalah Tak Boleh Ta’awudz Atau Basmalah?

◼◽◼◽◼◽◼◽◼◽

✉️❔PERTANYAAN:

Bismillah, mohon penjelasannya ustadz, apakah ini rojih atau bagaimana,soalnya di daerah saya rata2 khatib baca basmalah/ta’awudz sebelum hamdalah… Benarkah khotib harus memulai khutbah dengan hamdalah, bukan ucapan lain seperti ta’awudz atau basmalah?

✒️❕JAWABAN

◼◽◼◽◼◽◼◽◼◽

Bismillahirrahmanirrahim…

MEMBACA Hamdalah adalah salah satu rukun khutbah menurut mazhab Syafi’i dan Hambali. Tapi tidak bermakna MENGAWALI khutbah dengan hamdalah adalah rukun, yang rukun adalah membacanya bukan menjadikannya sebagai awal, namun itu adalah memang sunnahnya demikian.

Oleh karena itu tidak satu pun ulama yang melarang membaca Basmalah sebelum hamdalah dalam khutbah, baik jumat atau lainnya.

Imam Ibnul Qayyim menjelaskan:

ولم تأت رواية عنه صلى الله عليه وسلم أنه افتتح الخطبة بغير التحميد ولكن يجوز افتتاحها بالبسملة

Tidak ada riwayat dari Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bahwa Beliau membuka khutbah dengan selain tahmid tetapi boleh saja memulainya dengan basmalah. (Hasyiyah Ibnil Qayyim, 4/26)

Syaikh Abdullah Al Faqih mengatakan:

ولم نقف على قول لأحد من أهل العلم منع من ذلك أو أوجب البدء بالحمدلة

Kami belum pernah dapatkan perkataan seorang pun ulama yang melarang membaca Basmalah atau mewajibkan memulai hamdalah. (Al Fatawa Asy Syabakah Al Islamiyah no. 60579)

Wallahu A’lam

✍ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top