Siapakah yang Pertama Kali Masuk Islam?

🐾🐾🐾🐾🐾🐾🐾

Telah terjadi perbedaan pendapat, siapakah yang pertama kali masuk Islam. Sebagian mengatakan Abu Bakar, yang lain mengatakan Ali, ada pula Khadijah karena dia orang pertama yang mengakui kenabiannya setelah peristiwa turunnya surat yang pertama turun, Al ‘Alaq.

Imam Ath Thabari mengatakan dalam Tarikh-nya (2/210):

اختلف السلف فيمن اتبع رسول الله صلى الله عليه وسلم وآمن به وصدقه
بعد زوجته خديجة، فقال بعضهم كان أول ذكر آمن برسول الله صلى الله عليه وسلم علي بن أبي طالب عليه السلام

“Para salaf berbeda pendapat tentang siapakah yang mengikuti Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, dan mengimaninya dan mempercayainya setelah isteri Beliau, Khadijah. Sebagian mereka mengatakan yang pertama kali mengimani Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam adalah Ali bin Abi Thalib ‘Alaihissalam.”

Sementara dinukil dari Al Waqidi, katanya:

اجتمع أصحابنا على أن أول أهل القبلة استجاب لرسول الله صلى الله عليه وسلم خديجة ثم اختلف عندنا في ثلاثة نفر في أبي بكر وعلي وزيد بن حارثة أيهم أسلم أول

“Sahabat-sahabat kami telah sepakat bahwa Ahlul Kiblat yang pertama kali menyambut dakwah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam adalah Khadijah, lalu kami berselisih pendapat terhadap tiga orang; Abu bakar, Ali, dan Zaid bi Haritsah, siapakah di antara mereka yang awal masuk Islam.” (Ibid, 2/215)

Imam At Tirmidzi mengatakan:

وقد اختلف أهل العلم في هذا فقال بعضهم أول من أسلم أبو بكر الصديق و قال بعضهم أول من أسلم علي

“Ulama telah berselisih pendapat tentang hal ini, sebagian mereka mengatakan yang pertama masuk Islam adalah Abu Bakar, sebagian lain mengatakan yang pertama masuk Islam adalah Ali.” (Sunan At Tirmidzi No. 3734)

Telah diriwayatkan bahwa Abu Bakar adalah orang pertama yang masuk Islam. Dari Abu Said Al Khudri, bahwa Abu Bakar berkata:

ألست أحق الناس بها؟ أي الخلافة، ألست أول من أسلم؟ ألست صاحب كذا؟ ألست صاحب كذا؟ ألست صاحب كذا

Bukankah aku manusia yang paling berhak terhadapnya? -Yaitu khilafah-, bukankah aku yang pertama masuk Islam? Bukankah aku yang melakukan ini dan itu? (HR. At Tirmidzi No. 3667, katanya: gharib. Syaikh Al Albani menshahihkan dalam Shahih wa Dhaif Sunan At Tirmidzi No. 3667. Ibnu Hibban No. 6863 )

Dalam riwayat lain meriwayatkan:

حدثنا أبو بكر قال حدثنا وكيع بن الجراح قال حدثنا شعبة عن عمرو بن مرة قال : أتيت إبراهيم فسألته فقال : أول من أسلم أبو بكر

“Telah bercerita kepada kami Abu Bakar, katanya: bercerita kepada kami Waki’ bin Al Jarrah, katanya: bercerita kepada kami Syu’bah, dari Amru bin Murrah, katanya: saya mendatangi Ibrahim dan saya tanyakan kepadanya, dia berkata: “Yang pertama masuk Islam adalah Abu Bakar.” (Al Mushannaf Ibnu Abi Syaibah, 8/447)

Bahkan sebagian mengatakan bahwa telah menjadi ijma’ (kesepakatan) bahwa Abu Bakar-lah yang pertama kali masuk Islam. (Tarikhul Khulafa’, hal. 31)

Riwayat lain menyebutkan bahwa Ali Radhiallahu ‘Anhu sebagai orang pertama yang masuk Islam.

حدثنا أبو بكر قال حدثنا شبابة قال حدثنا شعبة عن عمرو بن مرة عن أبي حمزة مولى الانصار عن زيد بن أرقم قال : أول من أسلم مع رسول الله (ص) علي

Bercerita kepada kami Abu Bakar, Tanya: bercerita kepada kami Syubabah, katanya: bercerita kepada kami Syu’bah dari Amru bin Murrah, dari Abu Hurairah dari Abu Hamzah Maula Al Anshar, dari Zaid bin Arqam, katanya: “Yang pertama masuk Islam bersama Nabi Shallalllahu ‘Alaihi wa Sallam adalah Ali.” (Al Mushannaf Ibnu Abi Syaibah, 8/449)

Riwayat lain:

حدثنا عبد الله بن إدريس عن أبي مالك الاشجعي عن سالم قال : قلت لابن
الحنيفة : أبو بكر كان أول القوم إسلاما ؟ قال : لا ,قلت: فبمَ علا أبو بكر وسبق حتى لا يذكر أحد غير أبي بكر؟ قال: لأنه كان أفضلهم إسلامًا من حين أسلم حتى لحق بربه

“Bercerita kepada kami Abdullah bin Idris dari Abu Malik Al Asyja’i, dari Salim: “Saya bertanya kepada Ibnu Al Hanafiyah, apakah Abu Bakar orang pertama yang masuk Islam?” Dia menjawab: “Bukan.” Saya bertanya; “Lalu kenapa manusia lebih meninggikan dan mendahului Abu Bakar sampai-sampai tidaklah disebut seorang pun selain Abu Bakar?” Beliau menjawab: “Karena dia manusia paling utama di antara mereka keislamannya, sejak dia masuk Islam sampai dia berjumpa dengan Rabbnya.” (Ibid. Tarikh Dimasyqi, 30/45)

Sementara itu, Ibrahim An Nakha’i telah mengingkari apa yang dikatakan oleh Zaid bin Arqam.

حدثنا وكيع عن شعبة عن عمرو بن مرة عن أبي حمزة مولى الانصار عن زيد بن أرقم قال : أول من أسلم علي. قال عمرو بن مرة فذكرت ذلك لإبراهيم النخعي فأنكره وقال أول من أسلم أبو بكر الصديق

Bercerita kepada kami Waki’ bin Al Jarrah, dari Syu’bah, dari Amru bin Murrah, dari Abu Hamzah Maula Al Anshar, dari Zaid bin Arqam, katanya: “Yang pertama kali masuk Islam adalah Ali.” Amu bin Hamzah berkata: “lalu saya datangi Ibrahim An Nakha’i lalu dia mengingkarinya, dan berkata: “Yang pertama masuk Islam adalah Abu Bakar Ash Shiddiq. ” (Lihat Sunan At Tirmidzi No. 3735, katanya: hasan shahih. Syaikh Al Albani menshahihkan dalam Shahih wa Dhaif Sunan At Tirmidzi No. 3735. Lihat juga Al Mushannaf Ibnu Abi Syaibah, 7/502)

Sebaliknya diriwayatkan dari Muhammad bin Sa’ad bin Abi Al Waqqash, dia bertanya kepada ayahnya (Sa’ad bin Abi Al Waqash):

أكان أبو بكر الصديق أولكم إسلامًا؟ قال: لا، ولكنه أسلم قبله أكثر من خمسة، ولكن كان خيرنا إسلامًا

“Apakah Abu Bakar adalah orang pertama yang masuk Islam di antara kalian?” Dia menjawab: “Tidak, tetapi sebelumnya sudah ada lebih dari lima orang yang masuk Islam, namun Abu Bakar memang yang terbaik keislamannya di antara kita.” (Tarikh Dimasyqi, 30/45. Imam As Suyuthi mengatakan: sanadnya jayyid. Tarikhul Khulafa’ Hal. 31)

📚 Lalu manakah yang benar? Para ulama telah melakukan berbagai upaya untuk menemukan solusi atas berbagai perbedaan riwayat shahih ini. Di antaranya apa yang dikatakan oleh Al Imam Ibnu Katsir Rahimahullah:

فكان أول من بادر إلى التصديق من الرجال الاحرار أبو بكر الصديق، ومن
الغلمان علي بن أبي طالب، ومن النساء خديجة بنت خويلد زوجته عليه السلام، ومن الموالي مولاه زيد بن حارثه الكلبي رضي الله عنهم وأرضاهم

“Maka, yang pertama kali bersegea membenarkan (dakwah Rasulullah) dari kalangan laki-laki dewasa merdeka adalah Abu Bakar Ash Shiddq, dari kalangan anak-anak adalah Ali bin Abi Thalib, dari kalangan wanita adalah isterinya, Khadijah binti Khuwailid, dan dari kalangan budak adalah pelayannya Zaid bin Haritsah Al Kalbi, semoga Allah meridhai mereka.” (Al Bidayah wan Nihayah, 3/25)

Al Imam As Suyuthi Rahimahullah mengatakan:

وجمع بين الأقوال بأن أبا بكر أول من أسلم من الرجال، وعلي أول من أسلم من الصبيان، وخديجة أول من أسلمت من النساء، وأول من ذكر هذا الجمع الإمام أبو حنيفة -رحمه الله- أخرجه عنه

“Penggabungan dari semua pendapat ini adalah: bahwa Abu Bakar merupakan yang pertama masuk Islam dari kalangan laki-laki dewasa, dan Ali adalah yang pertama masuk Islam dari kalangan anak-anak, dan Khadijah adalah yang pertama masuk Islam dari kalangan wanita. Orang pertama yang menyebutkan penggabungan ini adalah Al Imam Abu Hanifah Rahimahullah, ini telah diriwayatkan darinya.” (Tarikhul Khulafa, Hal. 31)

Al Imam At Tirmidzi Rahimahullah mengatakan dalam Sunannya:

وقال بعض أهل العلم أول من أسلم من الرجال أبو بكر الصديق، وأسلم علي وهو غلامٌ ابن ثمان سنين، وأول من أسلم من النساء خديجة

“Sebagian ulama mengatakan bahwa yang pertama masuk Islam dari kalangan laki-laki dewasa adalah Abu Bakar Ash Shiddiq, dan Ali masuk Islam saat anak-anak berusia delapan tahun, dan yang pertama masuk Islam dari kalangan wanita adalah Khadijah.” (Lihat Sunan At Tirmidzi No. 3734)

Demikian. Wallahu A’lam

🌷☘🌴🌺🌻🌾🌸🍃

✍ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top