Larangan Saat Ihrom yang Sering Diabaikan Kaum Muslimah: Memakai Cadar dan Sarung Tangan

💢💢💢💢💢💢

Imam An Nawawi mengatakan:

وأما الحرة فجميع بدنها عورة الا الوجه والكفين لقوله تعالي (ولا يبدين زينتهن الا ما ظهر منها) قال ابن عباس وجهها وكفيها ولان النبي صلي الله عليه وسلم ” نهي المرأة الحرام عن لبس القفازين والنقاب ” ولو كان الوجه والكف عورة لما حرم سترهما ولان الحاجة تدعو الي ابراز الوجه للبيع والشراء والي إبراز الكلف للاخذ والعطاء فلم يجعل ذلك عورة

“Ada pun wanita merdeka, maka seluruh badannya adalah aurat, kecuali wajah dan dua telapak tangan, karena firmanNya: “Jangan mereka menampakkan perhiasannya kecuali yang biasa nampak darinya,” berkata Ibnu Abbas yakni wajahnya dan dua telapak tangannya, karena Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, “melarang wanita yang ihram memakai sarung tangan dan cadar”. Seandai pun wajah dan dua telapak tangan adalah aurat, maka karena adanya kebutuhan bagi wanita maka wanita menampakkan wajah dalam jual beli, mengangkat beban, mengambil dan memberi. Maka, hal ini membuatnya tidak termasuk dalam aurat.”

(Al Majmu’ Syarh al Muhadzdzab, 3/167)

Imam Ibnu Qudamah Rahimahullah mengatakan:

ولانه يحرم على المحرمة سترهما بالقفازين كما يحرم ستر الوجه بالنقاب

“Karena sesungguhnya diharamkan bagi wanita yang sedang ihram menutup kedua telapak tangannya dengan sarung tangan, sebagaimana diharamkan menutup wajah dengan cadar.”

(Al Mughni, 1/458)

Demikian. Wallahu A’lam

🍀🌸🍃🌷🌳🌻🌿

✍ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top