Untukmu yang Hijrah

◽◽◽◽◼◼◼◼

📌 Hijrah itu intiqal, yaitu perpindahan.

📌 Secara makani, perpindahan dari tempat yang buruk ke tempat yang baik, dari negeri kufur ke negeri tauhid

📌 Secara maknawi, perpindahan dari kebiasaan, perilaku, hobi, yang buruk kepada yang baik, dari maksiat menuju taat

📌 Seperti itulah umumnya manusia hijrah, walau ada juga hijrah dari yang baik kepada yang buruk, terbalik

📌 Hijrah itu keniscayaan sebab manusia itu dinamis dan berepisode. Dia hal yg tidak bisa dicegah.

📌 Maka, kita lihat gelombang hijrah tidak bisa dibendung walau dipandang sinis dan nyinyir oleh musuh-musuh muhajirin

📌 Artis, atlit, pengusaha, orang kaya, anak gaul, anak band.. Ramai-Ramai mereka hijrah,.. Ahlan wa Sahlan!

📌 Kalian adalah hasil buah ranum kesabaran para da’i-da’i muslim, yang membuat jengkel kaum munafiq dan kuffar

📌 Sabarlah, istiqamahlah, dan tetaplah belajar, rendah hati, dan jangan pandang musuh kepada orang-orang yang belum hijrah

📌 Akan ada orang-orang yang sinis, karena hijrahmu bukan kepada mereka, sehingga mereka menyebut kalian ancaman

📌 Kalangan liberal, sekuler, zindiq, penyeru LGBT, menyebut kalian adalah ancaman bagi NKRI.., Padahal merekalah transnasional tulen yg merusak NKRI

📌 Yakinlah, gelombang hijrah tidak bisa dikalahkan..

Karena Rasulullah ﷺ bersabda :

بَشِّرْ هَذِهِ الْأُمَّةَ بِالسَّنَاءِ وَالرِّفْعَةِ وَالدِّينِ وَالنَّصْرِ وَالتَّمْكِينِ فِي الْأَرْضِ

“Berikan kabar gembira kepada umat ini (umat Islam), dengan kejayaan, kedudukan yang tinggi, agama, pertolongan, dan kedudukan yang kokoh di muka bumi.”

(HR. Ahmad no. 20273)

Wallahu A’lam wa Lillahil ‘Izzah

🍃🌿🌸🌳🌷🍀🍁

✍ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top