Hukum Hewan Sembelihan Oleh Wanita

💢💢💢💢💢

📨 PERTANYAAN:

Minta pendapatnya tentang hewan sembelihan jika yang menyembelih wanita, apakah ada hukum pembedanya dengan hewan sembelihan laki-laki?

📬 JAWABAN

🍃🍃🍃🍃🍃

Bismillah wal Hamdulillah ..

Boleh, asalkan bisa dan mampu .. Syaikh Abdul Aziz bin Baaz Rahimahullah:

فلا حرج في ذبيحة المرأة إذا كانت تحسن ذلك، وقد رخص النبي – صلى الله عليه وسلم- في ذلك وأمر بأكل ذبيحتها، إذا كانت تحسن ذلك فلا بأس كالرجل ….

Tidak apa-apa sembelihan kaum wanita jika memang bagus sembelihannya. Nabi Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam memberikan keringanan dalam hal itu dan memerintahkan untuk makan hasil sembelihan kaum wanita. Jadi, jika memang bagus hasil sembelihannya tidak apa-apa sebagaimana kaum laki-laki .. (selesai)

Demikian. Wallahu a’lam

🌷🌱🌴🌾🌸🍃🌵🍄

✍ Farid Nu’man Hasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

scroll to top